Sibernet Salurkan 25 Truk Batu Belah untuk Korban Bencana Alam di Cingagoler

PT Sibernet Salurkan 25 Truk Batu Belah untuk Korban Bencana Alam di Cingagoler

Barometer Banten – Melalui program Sibernet Peduli Korban Bencana Alam, Sibernet menyalurkan bantuan berupa 25 truk material batu belah dan 10 dus makanan ringan kepada warga Kampung Cingagoler, Desa Panyaungan, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak. Bantuan tersebut diberikan kepada 23 keluarga yang terdampak bencana alam, Senin (6/1/2025).

Pimpinan PT Sibernet, Hendri Wiguna, menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari tanggung jawab sosial perusahaan (Corporate Social Responsibility). “Bantuan ini kami berikan sebagai bentuk kepedulian sosial perusahaan terhadap warga yang menjadi korban bencana alam di Kampung Cingagoler. Kami berharap ini dapat meringankan beban mereka,” ujarnya.

Bacaan Lainnya

Senada dengan itu, Maya Andini Sovia, yang membidangi program CSR PT Sibernet di wilayah Malingping, menjelaskan bahwa fokus bantuan ditujukan kepada warga yang kehilangan tempat tinggal akibat bencana. “Alhamdulillah, kami bersama tim dari berbagai bidang, seperti hotspot, teknis, dan manajemen, sepakat menyalurkan batu belah sebanyak 25 truk untuk mendukung warga. Semoga bantuan ini bermanfaat, karena kepedulian kepada sesama adalah hal yang utama,” paparnya.

Sementara itu, Kepala Desa Panyaungan, Suryana, menyampaikan apresiasinya kepada PT Sibernet. “Kami sangat berterima kasih atas langkah konkret dari PT Sibernet. Bantuan ini sangat berarti bagi warga kami yang benar-benar kehilangan tempat tinggal akibat bencana,” katanya.

Ia juga menjelaskan bahwa berdasarkan hasil pantauan unit geologi di lokasi kejadian, 23 rumah warga yang terdampak harus dikosongkan karena tanah di area tersebut terus mengalami pergerakan. “Kami telah merelokasi warga ke tempat yang lebih aman dan berdiskusi dengan kepala keluarga untuk mencari solusi. Alhamdulillah, tanah kosong untuk membangun 23 rumah baru sudah tersedia. Dengan bantuan material dari PT Sibernet, kami bersama warga merasa sangat bersyukur,” tambahnya.

Bantuan ini menjadi salah satu wujud nyata kepedulian perusahaan terhadap masyarakat yang membutuhkan, sekaligus menjadi pengingat pentingnya solidaritas di tengah bencana. (Febri)

Pos terkait