Nawa Said Tampung Aspirasi Masyarakat

Barometer Banten – Wakil ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Banten dari Fraksi Partai Demokrat, M. Nawa Said Dimyati melanjutkan reses masa persidangan ke III tahun sidang 2020/2021.

Kali ini merupakan hari empat yang berlokasi di tiga wilayah, yaitu di Balai Desa Sindang Jaya, Rw 09 Desa Sindang Asih dan RW 07, Desa Sindang Panon, Kecamatan Sindang Jaya, Senin (14/6/2021).

Bacaan Lainnya

Pada sesi pertama di Desa Sindang Jaya Kecamatan Sindang Jaya, salah satu warga, Haerudin menyampaikan masih banyak infrastuktur yang perlu ada berbaikan, pasalnya infrastuktur seperti jalan dan jembatan yang ada di wilayahnya sudah dalam kondisi rusak.

Selain itu juga, Haerudin mengatakan saat ini masih banyak masyarakat yang belum mempunyai pekerjaan, ditambah lagi Pandemi Covid-19 yang mengakibatkan banyak karyawan perusahaan yang di rumahkan.

“Pak dewan di wilayah kami masih ada beberapa infrastuktur yang perlu diperbaiki, irigasi, jalan dan jembatan, Kami mohon dibantu. Remaja di daerah kami butuh perhatian, masih banyak yang belum bekerja dan yang bekerja juga ada yang dirumahkan, kami minta solusinya,” katanya.

Terpisah, pada sesi ke dua di RW 09 Desa Sindang asih Kecamatan Sindang Jaya, Lukman Salah satu warga juga menyampaikan masih banyak infrastuktur yang perlu dibangun, selain itu perlu adanya perhatian dari pemerintah terhadap Posyandu di daerahnya.

“Kami perlu peralatan Posyandu, meja dan kursi. Semoga bapak bisa membantu. Di kita ada beberapa Infrastuktur yang perlu ada perbaikan, semoga aspirasi yang kami sampaikan bisa terealisasi,” katanya.

Tempat terpisah pada sesi terakhir, ketua RW 07 Desa Sindang Panon Endang juga menyampaikan banyaknya Infrastuktur yang perlu dibangun di wilayahnya. Seperti drainase dan jalan.

“Drainase perlu ada perbaikan pak, karena kalau hujan pasti ada banjir aja. Perlu ada favingblok juga, kami sangat membutuhkan itu, sebetulnya masih banyak yang lain dan kami akan tulis kami akan sampaikan ke bapak,” katanya.

Wakil ketua DPRD Banten, M. Nawa Said Dimyati mengatakan aspirasi yang disampaikan kepadanya pada saat reses akan menjadi catatan yang akan disampaikan pada saat rapat paripurna hasil reses DPRD Banten dan akan menjadi pokok-pokok pikiran DPRD Banten.

“Semua aspirasi kami akan tampung, kami akan sampaikan. Selain menyampaikan pada paripurna hasil reses, jika ada yang kewenangan kabupaten kota saya akan sampaikan kepada anggota DPRD Kabupaten Tangerang dari fraksi demokrat,” katanya. (Red)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan