Barometer Banten – Plt Ketua Umum DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Dian Assafri menunjuk Ipan Hilmawan sebagai Ketua Caretaker KNPI Banten. Ivan yang sebelumnya menjabat Ketua Organisasi Kaderisasi dan Keanggotaan (OKK) KNPI Banten versi Abdul Aziz itu diminta untuk segera melakukan konsolidasi dan melaksanakan Musda.
Untuk diketahui, Dian Assafri sendiri menjabat Plt Ketua DPP KNPI menggantikan Ketum sebelumnya Abdul Aziz yang diberhentikan dari jabatannya melalui rapat pleno yang berlangsung di Hotel Lorin Sentul, Bogor, Jawa Barat, pada 12 Maret 2021 lalu.
“SK Caretaker (Ipan Hilmawan) akan diserahkan hari Jumat di Jakarta,” kata Sekjen DPP KNPI Samtidar Tomagola dihubungi melalui WA Messenger, Selasa (25/4/2021).
- Baca Juga:
- Hibah KNPI Banten Rp 1 Milyar Belum Cair, Kadispora: Tidak Diinfoin Oleh Penerima
- KNPI Banten Proses Cairkan Hibah Rp 1 Milyar, Begini Tanggapan Pemuda Muhamadiyah
Untuk berjalannya organisasi dengan baik, Samtidar pun meminta agar Ipan dapat menjalin sinergitas dengan pemerintah daerah.
“Kemudian segera melakukan komunikasi dan konsolidasi kepemudaan bersama stakeholder KNPI di Banten, membentuk DPD II kabupaten /kota se-Provinsi Banten dan mengadakan Musda KNPI Banten,” ujarnya.
Terpisah, Ipan Hilmawan menyatakan siap mengemban amanah dari DPP dengan menjalankan tugas-tugas tersebut sebaik mungkin. Sejauh ini, kata Ivan, dirinya sudah melakukan komunikasi konsolidasi dengan para OKP yang ada di Banten.
“Atas amanah ini, saya bersama tim akan bekerja keras menjalankan apa yang diminta oleh DPP,” katanya. (Red)